Band yang beraliran progressive metal dari Reading, Pennsylvania, Rivers of Nihil, akan merilis edisi remix/remastered dari EP perdana mereka, "Hierarchy" pada tanggal 8 November 2024 lewat Metal Blade Records.
![]() |
Credited: Lastfm/Rivers of Nihil |
EP yang dijadwalkan ini awalnya dirilis secara independen pada tahun 2010. Namun, edisi terbaru EP "Hierarchy" ini telah di-remix dan di-remaster oleh produser asli, Carson Slovak, di Atrium Audio. Tracklist Edisi ini akan dirilis secara digital dan pada vinyl dengan varian, Black (US) dan Grey (EU).
Vinyl edisi ini juga akan memiliki etching di sisi B1. Tracklist EP "Hierarchy" mencakup:
"Chambers Of Civility"
"Human Adaptation"
"Ultimate Sentience"
"Post-Mortem Prostitution"
Rivers of Nihil telah terus bereksplorasi dan mengembangkan musik mereka sejak rilis "Hierarchy", dan kini mereka kembali dengan karya yang telah direvisi untuk memberikan pengalaman mendalam bagi para penggemarnya.
On November 8th 2024 a remixed/remastered version of our 2010 debut EP, Hierarchy, will be available on vinyl and all digital platforms for the first time ever.
— Rivers of Nihil (@riversofnihil) October 8, 2024
Vinyl and shirt preorders are available now: https://t.co/Idd5NBUGdl pic.twitter.com/r035ENAILO
Pada tahun 2021 dan 2022, Rivers of Nihil melakukan serangkaian tur di AS dan Eropa, dan dua tur mereka untuk mendukung The Black Dahlia Murder dan The Contortionist di Amerika Utara.
Mengutip dari Metal Blade, setelah tur mereka selesai, mereka kekurangan anggota, salah satunya vokalis mereka, Jake Dieffenbach. Seperti yang diinformasikan melalui Metal Blade, keluarnya Jake karena alasan pribadi.
Ironisnya, kepergian Jake Dieffenbach terjadi hanya tiga hari setelah mereka melakukan sesi rekaman video dan audio langsung dari From Nothing milik Audiotree, yang dirilis pada tanggal 20 April 2023.
Kepergian sang vokalis utama tentu menjadi pukulan telak bagi band ini. Dihadapkan pada dilema apakah akan melanjutkan proyek musik mereka atau tidak, band ini akhirnya memutuskan untuk tetap merilis album ini sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada Jake Dieffenbach yang telah memberikan kontribusi besar bagi band.
Dengan pengaruh kuat dari band-band seperti Meshuggah dan Opeth, Rivers of Nihil telah berhasil menciptakan suara yang unik dan kompleks, yang menggabungkan elemen-elemen teknis dengan melodi yang memukau.
Tags
NEWS